PENGEMBANGAN PRODUK KRIPIK USUS SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PENDAPATAN IBU RUMAH TANGGA DI KELURAHAN KAMPUNG

Penulis

  • Rosliana Adira Okta Universitas Borneo Tarakan
  • Nurul Hidayat Universitas Borneo Tarakan
  • Rika Armila Universitas Borneo Tarakan
  • Shandra Devi Universitas Borneo Tarakan
  • Nursam Adi Universitas Borneo Tarakan
  • Mohammad Azwansyah Darwis Universitas Borneo Tarakan
  • Friska Kewa Petrus Universitas Borneo Tarakan
  • Andi Hari Wulan Universitas Borneo Tarakan
  • Novi Ananta Virgasari Universitas Borneo Tarakan

Kata Kunci:

Kripik usus, Nilai gizi, Olahan

Abstrak

Keripik usus adalah salah satu produk olahan yang terbuat dari usus ayamyang digoreng kering dan dibumbui dengan berbagai macam rasa, seperti pedas, manis, asin, atau balado. UKM Keripik Usus ini juga memberi pilihan harga untuk setiap kemasan bagi konsumennya. Dalam mengembangkan usaha keripik usus ini pemilik memiliki satu karyawan tetap. Metode pelaksaan kegiatan pengabdian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan korelasional. Yang mana dalam kegiatan ini kami langsung datang pada tempat produksi untuk melihat dan belajar secara langsung. Kripik usus sendiri merupakan cemilan yang membutuhkan tahapan dalam proses pembuatannya. Dari perendaman sampai pengemasan itu diperkirakan butuh waktu sampai 3 jam untuk siap dijual. Hasil penilitian ini dapat digunakan sebagai bentuk pengetahuan bagi para pelaksana UKM diluar sana. Digunakan sebagai informasi luas bahwasannya terdapat produk lokal hasil buatan ibu rumah tangga. Juga sebagai landasan untuk memahami pembuatan usaha kecil penambah pendapatan.

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-31