PENYALAHGUNAAN DATA PRIBADI DALAM ERA CYBERCRIME
Kata Kunci:
kejahatan siber, data pribadi, , analisis kasusAbstrak
Kejahatan siber merupakan ancaman yang semakin meningkat di era digital saat ini. Studi ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik umum yang sering terkait dengan pelaku kejahatan siber. Kami melakukan analisis terhadap berbagai kasus kejahatan siber yang telah tercatat dan mengeksplorasi tren umum yang dapat diidentifikasi. Temuan kami mengungkapkan bahwa pelaku kejahatan siber seringkali memiliki latar belakang teknis yang kuat, menggunakan teknik sosial engineering, serta memanfaatkan kerentan serangan. Mereka juga cenderung beroperasi secara anonim melalui jaringan yang terenkripsi. Pemahaman karakteristik ini dapat membantu dalam pengembangan strategi perlindungan dan penegakan hukum yang lebih efektif dalam menghadapi ancaman kejahatan siber yang telah menjadi ancaman serius dalam dunia digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik yang biasa ditemukan pada pelaku kejahatan siber.