PEMBENTUKAN AKHLAK TERPUJI MELALUI KURIKULUM MERDEKA DI SDIT MARDHIYAH BINJAI

Penulis

  • Assyra Andini Manday Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai
  • Auriella Nafiz Friskia Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai
  • Dwi Utami Wulansari Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai
  • Fianisa Nur Radifa Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai

Kata Kunci:

Pembentukan, Akhlak Terpuji, Kurikulum Merdeka

Abstrak

Pendidikan karakter telah menjadi fokus utama dalam pengembangan kurikulum di banyak institusi pendidikan. Salah satu pendekatan yang diadopsi adalah Kurikulum Merdeka, yang bertujuan untuk membentuk akhlak terpuji melalui pendidikan. Penelitian ini memfokuskan pada implementasi Kurikulum Merdeka di SDIT Mardhiyah Binjai. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, melalui wawancara dengan guru dan observasi langsung terhadap kegiatan pembelajaran. Temuan menunjukkan bahwa Kurikulum Merdeka efektif dalam membentuk akhlak terpuji siswa, dengan penerapan nilai-nilai moral dan religius secara terintegrasi dalam setiap aspek pembelajaran. Hasil penelitian ini memberikan kontribusi dalam pemahaman praktis tentang bagaimana Kurikulum Merdeka dapat digunakan sebagai sarana efektif dalam pembentukan akhlak terpuji di lingkungan pendidikan Islam.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30