SUMBER BELAJAR FLIP BOOK PADA PELAJARAN SENI BUDAYA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 5 KOTA SERANG
Kata Kunci:
Sumber Belajar, Flip Book, Seni BudayaAbstrak
Teknologi saat ini berperan penting dalam kegiatan belajar mengajar, sehingga guru dan siswa tentu harus memanfaatkan teknologi tersebut untuk memudahkan dalam mencari sumber belajar. Pentingnya sumber belajar yang didukung dengan media pembelajaran bagi sistem pendidikan yaitu untuk mempermudah proses belajar mengajar dengan media internet maupun jaringan komputer. Keberhasilan pembelajaran dapat ditentukan oleh kemampuan dalam berbagai hal, salah satunya dalam menggunakan media sebagai sumber belajar yang mana proses dalam menggunakan sumber belajar ini menjadi suatu keputusan yang diambil oleh guru sebagai rancangan pembelajaran. Salah satu sumber belajar yang saat ini digunakan oleh guru dan siswa pada mata pelajaran seni budaya aspek seni tari yaitu sumber belajar flip book yang dapat diakses melalui handphone masing-masing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan siswa dalam belajar menggunakan sumber belajar flip book, baik dari segi kognitif, afektif maupun psikomotor siswa. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif yang dapat mendeskripsikan dari apa yang dilihat dan berdasarkan fenomena yang ada. Berdasarkan hasil penelitian, proses penerapan sumber belajar flip book pada mata pelajaran seni budaya aspek seni tari telah dilakukan dengan baik. Selain itu, dengan adanya penerapan sumber belajar ini, dapat terlihat tingkat perkembangan siswa dari segi kognitif, afektif dan psikomotor sudah mulai baik dan meningkat. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh sumber belajar flip book seni budaya terhadap siswa kelas XI SMA Negeri 5 Kota Serang.