ANALISIS PENGARUH MATA KULIAH PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN TERHADAP MINAT MAHASISWA PROGRAM STUDI KEWIRAUSAHAAN UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

Penulis

  • Sri Yunita Universitas Negeri Medan
  • Dinda Azahra Universitas Negeri Medan
  • Tri Nazwa Nafira Universitas Negeri Medan
  • Aldira Lidwina Br Sembiring Universitas Negeri Medan
  • Maruli Pardosi Universitas Negeri Medan

Kata Kunci:

Pendidikan Kewarganegaraan, Kewirausahaan Mahasiswa, Dampak Pendidikan

Abstrak

Pendidikan kewarganegaraan memiliki peran penting dalam membentuk karakter dan sikap aktif dalam masyarakat, termasuk dalam bidang kewirausahaan. Yang dimana salah satu faktor dari pertumbuhan kewirausahaan itu terletak pada peranan perguruan tinggi melalui penyelenggaraan pendidikan kewirausahaan. Pendidikan kewirausahaan memberikan landasan teori tentang konsep kewirausahaan yand dapat membentuk pola pikir, perilaku dan pandangan mahasiswa tentang berwirausaha. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak pendidikan kewarganegaraan terhadap perkembangan jiwa kewirausahaan di kalangan mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan terhadap sampel mahasiswa di Universitas Negeri Medan. Pada tahun 1998, perekonomian di indonesia memasuki masa yang sangat sulit. Peralihan kekuasaan pada masa orde baru ke era formasi dan krisis keuangan membawa pengangguran dimana-mana. Pengangguran merupakan masalah yang sangat serius di indonesia, yang dimana diantaranya masih sulit untuk di selesaikan. Pemerintah membuat program pengurangan pengangguran, akan tetapi program yang pemerintah buat tersebut gagal mengurangi pengangguran secara signifikan. Pasalnya, karena jumlah masyarakat di indonesia yang besar tidak seimbang dengan lapangan kerja yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan kewarganegaraan memiliki kontribusi yang signifikan dalam mendorong jiwa kewirausahaan di kalangan mahasiswa, terutama melalui pembelajaran tentang tanggung jawab sosial, partisipasi aktif dalam masyarakat, dan pemahaman tentang nilai-nilai etika bisnis. Temuan ini memberikan dampak penting bagi pengembangan kurikulum pendidikan kewarganegaraan yang lebih terintegrasi dengan pembelajaran kewirausahaan di tingkat perguruan tinggi. Rata-rata mahasiswa setelah tamat kuliah belum merencanakan pekerjaan apa yang akan di lakukan setelah lulus dari perguruan tinggi. Akan tetapi, pemerintah telah merencanakan pelatihan kewirausahaan untuk dilaksanakan di perguruan tinggi, tujuannya yaitu untuk menciptakan wirausaha muda yang kompeten dengan gelar sarjananya untuk membantu pemerintah mengurangi pengangguran.

Unduhan

Diterbitkan

2024-04-30