Pengaruh diferensiasi produk, persepsi harga, kualitas layanan dan kualitas produk terhadap kepuasan konsumen
Kata Kunci:
Diferensiasi produk, persepsi harga, kualitas layanan, kualitas produkAbstrak
Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pengaruh dari diferensiasi produk, persepsi harga, kualitas layanan dan kualitas produk terhadap kepuasan konsumen hollys. Objek penelitian ini merupakan keripik kulit ayam dari Hollys.snc. Responden dalam penelitian ini konsumen hollys di semarang. Sampel pada penelitian ini yaitu 100 responden, dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data ini diolah menggunakan SPSS versi 24. Alat analisis pada penelitian ini menggunakan 6 diantaranya yaitu uji reliabilitas, uji validitas, regresi linier berganda, uji T, uji koefisien determinasi (R2), dan uji F. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa diferensiasi produk, persepsi harga, kualitas layanan dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen hollys. Dalam penelitian ini variabel yang paling mempengaruhi kepuasan konsumen yaitu kualitas produk (X4), dengan nilai koefisien regresi variabel kualitas produk sebesar 0,276. Artinya konsumen selalu ingin produk yang terbaik, harga terjangkau dan produk yang berbeda dengan yang lain serta pelayanan yang diberikan sesuai dengan yang diinginkan oleh konsumen. Di dalam penelitian ini terdapat keterbatasan dalam metode pengumpulan data yaitu keterbatasan waktu dalam melakukan penelitian khususnya dalam melaksanakan kegiatan penyebaran kuesioner sehingga peneliti harus benar- benar bekerja lebih ekstra dalam mengumpulkan kuesioner penelitian. Bagi penelitian selanjutnya untuk memanfaatkan waktu penelitian dengan sebaik-baiknya terutama dalam hal penyebaran kuesioner, dimana peneliti harus meluangkan waktunya untuk menyebarkan kuesiner dalam waktu yang lebih cepat.