HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL DENGAN STRESS AKADEMIK PADA MAHASISWA TINGKAT AKHIR FKM DI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA
Kata Kunci:
Stres Akademik, Dukungan Sosial, Mahasiswa Tingkat Akhir, Fakultas Kesehatan Masyarakat, UIN Sumatera UtaraAbstrak
Stres akademik merupakan permasalahan yang sering dialami oleh mahasiswa tingkat akhir akibat tekanan dan tuntutan akademik yang melebihi kemampuan individu dalam menyesuaikan diri. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan dukungan sosial dengan stres akademik pada mahasiswa tingkat akhir Fakultas Kesehatan Masyarakat di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara. Desain penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional dengan teknik simple random sampling dan jumlah sampel sebanyak 31 mahasiswa. Pengukuran stres akademik dan dukungan sosial dilakukan menggunakan skala likert, dan analisis data menggunakan uji korelasi Spearman. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan positif sedang dan signifikan antara dukungan sosial dengan tingkat stres akademik (ρ = 0,472, p = 0,007), yang berarti semakin tinggi dukungan sosial yang diterima, semakin rendah tingkat stres akademik yang dialami mahasiswa. Temuan ini mendukung teori buffering yang menyatakan bahwa dukungan sosial berperan sebagai pelindung dalam menghadapi stres. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah pentingnya penguatan sistem pendampingan akademik dan pengembangan jaringan sosial untuk mengurangi stres akademik mahasiswa tingkat akhir.
Academic stress is a common problem experienced by final-year students due to academic pressures and demands that exceed individual coping abilities. This study aims to examine the relationship between social support and academic stress among final-year students at the Faculty of Public Health, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara. The study employed a correlational quantitative design with simple random sampling, involving 31 students. Academic stress and social support were measured using Likert scales, and data were analyzed using Spearman’s correlation test. The results revealed a moderate and significant positive correlation between social support and academic stress (ρ = 0.472, p = 0.007), indicating that higher social support is associated with lower academic stress levels. These findings support the buffering theory which suggests that social support acts as a protective factor against stress. The practical implication emphasizes the importance of strengthening academic mentoring systems and developing social networks to reduce academic stress among final-year students.