STUDI LITERATUR: EFEKIVITAS RIMPANG INDONESIA SEBAGAI ANTI INFLAMASI

Penulis

  • Annisa Dwi Shandy Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Fiha Fauziah Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Nur Hafizah Azzahro Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Wafida Tunnur Siregar Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Kata Kunci:

Rimpang, Anti inflamasi, Herbal

Abstrak

Inflamasi merupakan respons alami tubuh terhadap infeksi, iritasi, atau cedera, yang dapat menyebabkan rasa nyeri, pembengkakan, dan gangguan fungsi jaringan. Pengobatan konvensional untuk mengatasi inflamasi sering kali melibatkan penggunaan obat antiinflamasi non-steroid (OAINS) yang dapat menimbulkan efek samping yang serius. Oleh karena itu, minat terhadap obat herbal sebagai alternatif anti inflamasi semakin meningkat.Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan artikel ini ialah berupa studi literatur dengan kriteria  yang digunakan merupakan artikel penelitian terdahulu yang menunjukkan berbagai rimpang Indonesia efektiv sebagai obat anti inflamasi yang terbit antara tahun 2018-2023 melalui database google scholar. Istilah yang digunakan dalam pencarian literature terkait adalah rimpang, anti inflamasi, dan herbal.Tujuan studi literature ini untuk menunjukkan gambaran tentang rimpang sebagai obat anti inflamasi, Berdasarkan hasil literature review ini membuktikan bahwa rimpang berpotensi besar dalam aktivitas pengobatan anti inflamasi.

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-31